Sabtu, 27 Desember 2014

Latihan Soal Pengambilan Keputusan




1. Jelaskan  pengertian dari istilah-istilah berikut :
a.       Keputusan
b.      Pengambilan Keputusan
c.       Teori pengambilan keputusan
Jawab :
a.       Keputusan merupakan suatu pemecahaan masalah sebagai suatu hukum situasi yang dilakukan  melalui pemilihan suatu alternatif dari beberapa alternatif.
b.      Pengambilan Keputusan merupakan suatu proses pemilihan alternatif terbaik dari beberapa alternatif secara sistematis untuk ditindaklanjuti (digunakan) sebagai suatu cara pemecahan masalah.
c.       Teori Pengambilan Keputusan
Teori Pengambilan Keputusan merupakan teknik pendekatan yang digunakan dalam proses pengambilan keputusan atau proses memilih tindakan sebagai cara pemecahan masalah.
2. Pengambilan keputusan sebagai suatu bentuk pemecahan masalah mempunyai atau memiliki fungsi dan tujuan. Sebutkan dan jelaskan fungsi dan tujuan pengambilan keputusan tersebut !
Jawab :
a.       Fungsi Pengambilan Keputusan
1.      Pangkal permulaan dari suatu aktivitas manusia yang sadar dan terarah baik secara individual maupun secara kelompok, baik secara institusional maupun secara organisasional.
2.      Sesuatu yang bersifat futuristik, yang artinya menyangkut dengan hari depan ( masa yang akan datang ) dimana efeknya atau pengaruhnya berlangsung cukup lama.
b.      Tujuan Pengambilan Keputusan
a.       Tujuan yang bersifat tunggal
Tujuan bersifat tunggal yaitu tujuan pengambilan keputusan yang bersifat tunggal terjadi apabila yang dihasilkan hanya menyangkut satu masalah artinya sekali diputuskan dan tidak akan ada kaitannya dengan masalah lain.
b.      Tujuan yang bersifat ganda
Tujuan bersifat ganda yaitu pengambilan keputusan yang bersifat ganda terjadi apabila keputusan yang dihasilkan itu menyangkut lebih dari satu masalah, artinya bahwa satu keputusan yang diambil itu sekaligus memecahkan masalah dua masalah atau lebih yang bersifat kontradiktif atau bersifat tidak kontradiktif.
3. Ada beberapa unsur atau komponen  dari pengambilan keputusan. Sebutkan unsur-unsur tersebut !
Jawab :
Unsur-unsur atau komponen dari pengambilan keputusan adalah :
a.       Tujuan dari pengambilan keputusan
b.      Identifikasi alternatif-alternatif keputusan untuk memecahkan masalah
c.       Pengertian mengenai faktor-faktor yang tidak dapat diketahui sebelum atau diluar jangkauan manusia
d.      Sarana atau alat untuk mengevaluasi atau mengukur hasil dari suatu pengambilan keputusan
4. Menurut George R. Terry ada beberapa hal yang menjadi dasar dalam pengambilan keputusan. Sebutkan dan jelaskan dasar-dasar pengambilan keputusan tersebut !
Jawab :
Ø  Intuisi
Pengambilan keputusan berdasarkan intuisi adalah pengambilan keputusan  yang berdasarkan perasaan yang sifatnya subyektif.  Dalam pengambilan keputusan berdasarkan intusi ini, meski waktu yang digunakan untuk mengambil keputusan relatif pendek, tetapi keputusan yang dihasilkan seringkali relatif  kurang baik karena seringkali mengabaikan dasar-dasar pertimbangan lainnya.
Ø  Pengalaman
Pengambilan keputusan berdasarkan pengalaman memiliki manfaat bagi pengetahuan praktis, karena dengan pengalaman yang dimiliki seseorang, maka dapat memperkirakan keadaan sesuatu, dapat memperhitungkan untung-ruginya dan baik-buruknya keputusan yang akan dihasilkan.
Ø  Wewenang
Pengambilan keputusan berdasarkan wewenang biasanya dilakukan oleh pimpinan terhadap bawahannya, atau oleh orang yang lebih tinggi kedudukannya kepada orang yang lebih rendah kedudukannya. Hasil keputusannya dapat bertahan dalam jangka waktu yang cukup lama dan memiliki otentisitas (otentik),  tetapi  dapat menimbulkan sifat rutinitas, mengasosiasikan dengan praktek diktatorial dan sering melewati permasalahan yang seharusnya dipecahkan sehingga dapat menimbulkan kekaburan.
Ø  Fakta
Pengambilan keputusan berdasarkan data dan fakta empiris dapat memberikan keputusan yang sehat, solid dan baik. Dengan fakta, tingkat kepercayaan terhadap pengambil keputusan dapat lebih tinggi, sehingga orang dapat menerima keputusan yang dibuat itu dengan rela dan lapang dada.
Ø  Rasional
Pada pengambilan keputusan yang berdasarkan rasio, keputusan yang dihasilkan bersifat objektif, logis, lebih transparan dan konsisten untuk memaksimumkan hasil atau nilai dalam batas kendala tertentu, sehingga dapat dikatakan mendekati kebenaran atau sesuai dengan apa yang diinginkan.
5. Dalam pengambilan keputusan ada beberapa faktor yang mempengaruhinya. Sebutkan dan Jelaskan secara singkat faktor-faktor tersebut !
Jawab :
Ø  Faktor-faktor yang mempengaruhi pengambilan keputusan :
a.       Posisi atau kedudukan
b.      Masalah
c.       Situasi
d.      Kondisi
e.       Tujuan
Ø  Pendapat lain yang mempengaruhi faktor-faktor pengambilan keputusan :
a.       Internal organisasi seperti ketersediaan dana, SDM, kelengkapan peralatan, teknologi dan sebagainya.
b.      Eksternal organisasi seperti keadaan social politik, ekonomi, hukum dan sebagainya.
c.       Ketersediaan informasi yang diperlukan.
d.      Kepribadian dan kecakapan pengambil keputusan.
Ø  Menurut George R. Terry, yang mempengaruhi faktor-faktor pengambilan keputusan adalah :
a.       Hal-hal yang berwujud dan tidak berwujud, yang emosional maupun yang rasional
b.      Tujuan organisasi
c.       Orientasi
d.      Alternatif-alternatif tandingan
e.       Tindakan
f.       Waktu
g.      Kepraktisan
h.      Pelembagaan
i.        Kegiatan berikutnya
Menurut John D. Millet, yang mempengaruhi faktor-faktor keputusan adalah :
a.       Pria dan wanita
b.      Peranan pengambilan keputusan
c.       Keterbatasan kemampuan
6. Apa perbedaan pengambilan keputusan yang dilakukan secara ilmiah dengan pengambilan keputusan yang dilakukan tidak secara ilmiah ?
Jawab :
1.      Pengambilan keputusan secara ilmiah mengartikan bahwa keputusan yang diambil dan dijadikan sebagai hasil, guna pemecahan masalah telah melalui pemikiran secara rasional dimana keputusan yang diambil masuk akal, sehingga terjangkau oleh penalaran manusia. Empiris berarti cara-cara yang digunakan untuk pengambilan keputusan tersebut dapat diamati oleh indera manusia, sehingga orang lain dapat mengerti cara yang digunakan untuk mendapatkan keputusan tersebut. Selain itu, pengambilan keputusan secara ilmiah juga menggunakan langkah-langkah tertentu yang bersifat logis. Sehingga keputusan yang dihasilkan secara ilmiah dapat menjamin keputusan tersebut layak digunakan untuk pemecahan masalah. 2. Pengambilan keputusan tidak secara ilmiah biasanya keputusan yang dihasilkan hanya berdasar pada intuisi atau kejadian di masa yang lalu yang dijadikan sebagai landasan dalam pengambilan keputusan sehingga terkadang keputusan yang dihasilkan kurang relevan dengan kejadian yang sesungguhnya.
7. Mengapa pengambilan keputusan amat diperlukan dalam menjalankan roda kehidupan suatu organisasi ? Jelaskan !
Jawab :
Karena setiap masalah yang muncul dalam organisasi memerlukan suatu keputusan, dimana keputusan yang diambil melalui proses pengambilan keputusan. Sehingga dapat menghasilkan keputusan yang layak dapat digunakan sebagai suatu pemecahan masalah dalam organisasi, guna mencapai tujuan.

8. Sebutkan dan jelaskan apa yang dimaksud dengan :
a.       Keputusan terprogam
b.      Keputusan tidak terprogram
Jawab :
a.       Keputusan terprogram adalah suatu keputusan yang terkait dengan persoalan yang berulang-ulang dan rutin dari suatu peristiwa atau kejadian yang sejenis atau serupa sehingga jika terjadi hal yang sama di kemudian hari cara penanganan atau penyelesaiannya telah disiapkan. Keputusan terprogram dibuat sebagai respon terhadap masalah-masalah organisasi repetitif atau yang sudah baku.
b.      Keputusan tidak terprogram adalah keputusan yang terikat kepada berbagai persoalan yang tidak berulang dan tidak terstruktur yang biasanya muncul secara tiba-tiba dan mendadak serta umumnya bersifat unik. Keputusan tidak terprogram dibuat sebagai respon terhadap masalah-masalah unik yang jarang dijumpai, dan yang tidak dapat didefiniskan secara tepat, keputusan ini biasanya dikenal dengan nama keputusan stratejik.
9. Secara garis besar, proses pengambilan keputusan terdiri atas 3 tahap. Sebutkan dan jelaskan tahap-tahap pengambilan keputusan tersebut !
Proses pengambilan keputusan terdiri dari 3 tahap yaitu penemuan masalah, pemecahan masalah dan pengambilan keputusan.
a.       Penemuan Masalah
Tahap ini merupakan tahap untuk mendefinisikan masalah dengan jelas, sehingga perbedaan antara masalah dan bukan masalah (misalnya isu) menjadi jelas. Sehingga masalah yang dihadapi dapat di cari model dan jalan keluar yang sesuai.
b.      Pemecahan Masalah
Tahap ini merupakan tahap penyelesaian terhadap masalah yang sudah ada atau sudah jelas. Langkah-langkah yang diambil adalah sebagai berikut  :
-          Identifikasi alternatif-alternatif keputusan untuk memecahkan masalah.
-          Perhitungan mengenai faktor-faktor yang tidak dapat diketahui sebelumnya atau di luar jangkauan manusia, identifikasi peristiwa-peristiwa di masa datang (state of nature).
-          Pembuatan alat (sarana) untuk mengevaluasi atau mengukur hasil, biasanya berbentuk tabel hasil (pay off table).
-          Pemilihan dan penggunaan model pengambilan keputusan.

c.       Pengambilan keputusan
Keputusan yang diambil adalah berdasarkan pada keadaan lingkungan atau kondisi yang ada, seperti kondisi pasti, kondisi beresiko, kondisi tidak pasti, dan kondisi konflik.
10. Kemukakan 1 contoh pengambilan keputusan dengan menggunakan proses pengambilan keputusan tersebut !
Ø  Seorang karyawan kantor membutuhkan laptop untuk mendukung setiap aktivitas dalam pekerjaannya. Saat itu ia langsung mencari dan menggali informasi dari orang-orang terdekatnya untuk menentukan laptop apa yang akan ia beli. Setelah karyawan itu mendapat cukup banyak informasi mengenai merek, kualitas, harga, lokasi pendapatan produk tersebut, maka karyawan itu mengevaluasi pilihannya dengan cermat untuk mendapatkan laptop yang bagus dan berkualitas untuk dirinya. Setelah mengevaluasi dari berbagai macam merek kemudian karyawan tersebut menjatuhkan pilihannya pada laptop Vaio yang di produksi oleh Sony yang sudah lama ada dan sangat dikenal di masyarakat.

1 komentar:

  1. UMKM ‘Maju Bersama’ memiliki usaha di bidang fashion dengan berproduksi dan menjual pakaian.
    Terdapat dua model pakaian yang dihasilkan, yakni (i) hoodie yang dijual Rp 550.000/buah dan (ii) jas
    yang dijual Rp 1.000.000/buah. Untuk menghasilkan hoodie, dibutuhkan 10 gram benang dan 4 meter
    kain. Sementara untuk membuat jas, dibutuhkan 2 gram benang dan 2 meter kain. UMKM ‘Maju
    Bersama’ memiliki persediaan benang sebanyak 40 gram, dan 20 meter kain.
    Berdasarkan informasi ini, tentukanlah:
    a. Fungsi tujuan (objektif)
    b. Fungsi kendala
    c. Grafik dan feasible region
    d. Kombinasi dan jumlah hoodie dan jas yang memaksimumkan pendapatan UMKM

    BalasHapus